Ibarat sebuah perlombaan yang dihadiri oleh
banyak peserta dan dimaksudkan untuk mencari yang terbaik, Sema Kaliabang
mencoba mengadakan kegiatan untuk pertama kalinya, acara ini bertujuan untuk
memperkenalkan SEKSI “Sema Kaliabang BSI” dan struktur organisasi dari Sema Kaliabang, serta menjalin silaturahmi dengan berbagai pihak dari
IKBM dan menunjukan bahwa mahasiswa BSI mempunyai kreatifitas yang
diapresiasikan lewat acara Nongbar Seksi .
“Kegiatan pertama yang diadakan Sema Kaliabang
merupakan sebuah program kerja dari Departemen Komunikasi dan Informasi dengan
tema “Mengapresiasikan kreatifitas Mahasiswa BSI” dan harapan banyaknya
mahasiswa BSI dari berbagai cabang kampus BSI untuk saling berkontribusi
menunjukan kreatifitasnya melalui tampilan akustik dan pertunjukan yang telah
diadakan. Dengan mengundang berbagai elemen yang ada di IKBM, merupakan
langkah awal Sema Kaliabang untuk menunjukan keseriusan dan menjadi bagian dari
IKBM dengan tujuan memajukan BSI Kaliabang dengan berbagai kegiatan yang telah
direncanakan Sema Kaliabang untuk kedepannya. Dengan suksesnya acara
Nongbar Seksi sebagai bukti bahwa kami mampu mewujudkan tantangan yang
diberikan kepada kami untuk mengadakan kegiatan pertama setelah paling lama dua
bulan dari pelantikan”
“Sema Kaliabang ingin menjadi organisasi yang
independen, dengan memiliki slogan, Bukan pengekor tapi pelopor! Bukan
penggertak tapi penggerak! Kami bintang muda yang siap bersinar bersama
mahasiswa!” Ujar Rahman
Ocpri Angga (Ketua Umum SEMA Kaliabang)
“Alhamdulillah, puji syukur acara pertama Sema
Kaliabang ini dapat berjalan dengan lancar. Banyaknya mahasiswa yang
ingin mengisi acara dan tampil untuk menunjukan kreatifitasnya serta
peserta yang hadir dari perwakilan SEMA, UKM, dan BEM membuat Sema Kaliabang
percaya dan bertekad untuk terus mewujudkan semua program kerja yang telah di
buat. Karena dari acara ini, banyak hal penting yang harus terus Sema Kaliabang
kembangkan!”
Terima kasih atas semua apresiasi dari
teman-teman yang telah hadir. Yang sudah bersedia mengisi acara Sema Kaliabang
dengan keterampilan akustik, band dan UKM Teater Sapu Lidi yang bersedia untuk
tampil dalam acara Open House Sema Kaliabang.
(By: Falin Nurul Hasanah)
No comments:
Post a Comment