Tuesday, June 16, 2015

Assalamualaikum,
SEMA BSI KALIABANG lagi sibuk dan sedang menjalankan program kerjanya ni, sekarang program kerja kami sedang mengadakan BRIVER lho.. apa itu BRIVER? Briver yaitu Brother river teach for caring, One week for better future..
apa si kegiatan itu? di kegiatan itu kami akan bermain, belajar, berbagi keceriaan, berbuka puasa bersama dan berbagi alat tulis, sedikit donasi dari kalian sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan donasi dapat berupa alat tulis..
dan kami akan mengajar selama seminggu di Mandaya Comunity yang tepatnya di dekat tol timur, dibelakang hotel grand dhika city, kami mengajar anak-anak kurang mampu disana.
jika kalian ingin berdonasi dapat disalurkan melalui rekening bank BCA 7410578896 a/n Rizka Yuninda..
atau bisa hubungi ke contact person 083877888727(SEMA BSI KALIABANG) dan jika ingin bertanya lebih lengkap bisa ke facebook  dan twitter kami yaitu FB Sema Mahasiswa BSI Kaliabang, Twitter @semakaliabang.
Terimakasih.
We are brother river :)

Monday, June 15, 2015

Arti lambang Sema Bsi Kaliabang






ARTI LAMBANG SENAT MAHASISWA BSI KALIABANG
Pembuat logo Sema Bsi Kaliabang yaitu bernama NOVAL BAHRULLAH beliau adalah wakil presiden mahasiswa periode tahun 2014/2015 dan logo ini di resmikan pada tanggal 29-30 November 2014 diruang 306 menjadi saksi bahwa BSI KALIABANG telah melahirkan Sema Bsi Kaliabang generasi pertama.
Semoga dengan terbentuknya Logo dan Arti dari Lambang logo ini menjadi penyemangat, pedoman, identitas dari Sema Bsi Kaliabang, dan dengan kami menjadi Sema Bsi Kaliabang generasi pertama ini semoga kami bisa menjadi panutan, contoh untuk generasi Sema Bsi Kalibang selanjutnya, AMIN.

·        BENTUK DASAR
Bentuk dasar lambang diambil dari bentuk tameng/perisai yang di stilasi (penyederhanaan bentuk). Perisai adalah suatu alat untuk melindungi seseorang dari serangan musuh. Begitu juga pada lambang ini perisai dimaksudkan sebagai wadah untuk melestarikan dan melindungi nilai-nilai organisasi pada SEMA Kaliabang.

·        SEMA
Merupakan Identitas senat mahasiswa dari BSI Kaliabang.

·        KEPALAN TANGAN
Merupakan wujud tekad, kokoh, teguh, kemauan kuat pengurus SEMA dalam menjalankan roda organisasi. Serta menjadi simbol pergerakkan mahasiswa yang dinamis.

·        BSI
Dibawah naungan lembaga BSI.

·         PANCARAN SINAR
Memiliki arti semangat perubahan menjadi lebih baik lagi di setiap periode kepengurusan.

·        PITA
Menggambarkan ikatan yang kuat di antara pengurus SEMA dan menjadi jembatan aspirasi mahasiswa dengan lembaga BSI.

·        PENA
Mahasiswa selaku kaum intelektual tidak terlepas dari nilai-nilai keilmuan dan pengabdian sesuai Tridharma Perguruan Tinggi.

·        KALIABANG
Menunjukkan identitas atau lokasi kampus cabang BSI Kaliabang.

·        ARTI WARNA

1.      Hitam     : Abadi dan dinamis.
2.      Merah     : Berani karena benar.
3.      Putih       : Suci dan bersih.
4.      Kuning   : Perubahan lebih baik/kejayaan.
5.      Biru        : Dalamnya pemikiran dalam setiap tindakan dan ketenangan.

   Arti dari lambang dan logo SEMA (Senat Mahasiswa) diatas merupakan pedoman untuk kami semua SEMA Bsi Kaliabang, dan jika generasi selanjutnya ingin merubah arti lambang dan logo dari SEMA Bsi Kaliabang harus mengadakan Rapat Eksternal bersama pembuat arti lambang dan logo tersebut, dan semua BEM 2014/2015 berserta semua pengurus generasi pertama dari SEMA Bsi Kaliabang.

Semoga dengan kami mengshare arti lambang dan logo SEMA BSI Kaliabang ini, pembaca bisa paham dan mengerti tentang logo kami, dan semoga bermanfat untuk pembaca semua, jika penulis ada salah kata mohon di maafkan dan di maklumin, karena penulis penuh dengan kesalahan dalam menulis artikel dari blog ini. Terimakasih


                                                                                                                        By. Dian Nugraheni
                                                                                                                        Dept. Kominfo

Thursday, June 11, 2015

Seminar IT



PROGRAM KERJA SEMA BSI KALIABANG MENGENAI SEMINAR IT SECURITY
Kampus bina sarana informatika (BSI) kembali menyelenggarakan kegiatan Seminar yang kali ini kegiatan tersebut bertempat dkampus BSI Kaliabang pada hari sabtu tanggal 25 april 2015 kami senat mahasiswa(SEMA) BSI KALIABANG mempersembahkan "SEMINAR TEKNOLOGI IT SECURITY" yang bertemakan "Hack Yuorself Before The Others Do" acara ini dimulai pada jam 09-00 / 12.00 wibyang dilaksanakan di Auditorium BSI Kaliabang jl.Raya Kaliabang no.08 Perwira, Bekasi Utara.dengan pembicara Dimas Kusuma Ketua Umum IBT(indonesian Backtrack Team).
Seminar ini dibuka untuk Mahasiswa BSI dan untuk UMUM juga lho.. biaya pendaftaran untuk mahasiswa bsi IDR Rp.20.000 dan untuk umum IDR Rp.30.000 murah kan pendaftarannya tapi seminar ini walau harganya murah bukan berarti murahan lho..
SEMINAR TEKNOLOGI IT SECURITY yang bertemakan Hack Yuorself Before The Others Do ini membahas tentang LINUX dan seminar ini pesertanya melebihi kouta yang tidak kami kira sebelumnya yaitu berjumlah kurang lebih 250 peserta yang daftar dan yang menghadirinya. rasa cape, lelah, letih, bercampur menjadi satu saat melihat acara SEMINAR TEKNOLOGI IT SECURITY yang bertemakan Hack Yuorself Before The Others Do banyak yang antusias datang pada tanggal itu.
Diseminar ini kami banyak mendapatkan banyak pujian, kritik, dan saran yang baik dari peserta seminar ini, kami merasa senang, terharu, dan bangga juga dengan kerja sama anggota SEMA BSI KLA yang sudah mau meluangkan waktu, tenaga, pikirannya untuk acara ini bisa terlaksana dengan baik dan diharapkan oleh kita semua.
Dan kami juga berterima kasih kepada Bapak Suherman yang mau meluangkan waktunya untuk menghadiri acara Seminar kami ini Sebagai perwakilan lembaga dari BSI kaliabang yang datang di acara kami.
Dan kami juga berterima kasih juga kepada Dimas Kusuma Ketua Umum IBT (indonesian Backtrack Team) berserta kawan-kawannya yang mau hadir ke acara kami, terutama kepada Dimas Kusuma yang mau berbagi ilmunya kepada kami semua terutama kepada para peserta Seminar IT kami.
Dan yang lebih pentingnya kepada Allah SWT atas meridhoi acara kami menjadi lancar dan tanpa hambatan. Dibawah ini adalah dokumentasi acara Seminar IT security kami. Terimakasih atas blog kami semoga yang kami share bermanfaat untuk kalian semua J


By : Dian Nugraheni
Staff Dept.Kominfo